Home / Berita Partai / Berita Cabang / Tanamkan Nasionalis Dini melalui Gambar

Tanamkan Nasionalis Dini melalui Gambar

Rahmadi Adyatma (Ketua DPC Taruna Merah Putih Kabupaten Tanah Bumbu) bersama Maulidin (Sekretaris DPC Taruna Merah Putih Kabupaten Tanah Bumbu) memberikan arahan kepada peserta lomba.

Tanah Bumbu – Kegiatan Lomba Mewarnai (3/2/2018) yang di adakan oleh Dewan Pimpinan Cabang Taruna Merah Putih (DPC TMP) kabupaten Tanah Bumbu dalam rangka memperingati Hari Pahlawan 7 Februari kota Pagatan di Pantai Pagatan Kabupaten Tanah Bumbu.

Lomba mewarnai  yang diikuti oleh Peserta anak-anak Paud dan TK ini mendapat respon positif oleh guru, murid dan orangtua murid di Kecamatan Kusan Hilir Kabupaten Tanah Bumbu. Perserta yang mendaftar jauh melebihi dari perkiraan panitia dan peserta hadir dari perwakilan TK dan Paud yang berada di Kecamatan Kusan Hilir. Seperti yang di katakan oleh Ketua DPC Taruna Merah Putih Kab. Tanah Bumbu, Rahmadi Adyatma “awalnya kami hanya menarget 50 sampai 75 orang peserta, setelah hari ‘H” ternyata data yang masuk 156 peserta, sehingga tim kita bergerak cepat menanggulangi keadaan tersebut dan alhamdulillah kita bisa menyelesaikannya dengan baik”.

Mengambil konsep gambar para Pahlawan Republik Indonesia. Rahmadi Adyatma mengharapkan dengan adanya kegiatan yang positif seperti ini dapat memberikan manfaat. Untuk lebih mengenal sejak dini para tokoh nasionalis Republik Indonesia danBesar harapan uru dan wali Murid TK dan PAUD agar kegiatan yang bersifat mendidik lebih sering dilakukan karena menurut mereka untuk melatih mental generasi muda khusus nya anak- anak yang masih tahap pengenalan seperti usia Paud apalagi sekarang persaingan dalam bidang pendidikan sangat ketat maka menuntut agar keterampilan dan mental murid harus lebih dikembangkan lagi.

Dizaman yang serba teknologi ini perlu pula diiringi dengan kegiatan pendidikan diluar sekolah demi menambah wawasan murid terutama dalam segi mental. Hal yang serupa juga disampaikan Rahmadi Adyatma  agar hendaknya semua kalangan masyarakat lebih memperhatikan kegiatan yang bersifat pendidikan supaya kedepannya bisa bersaing untuk mendapatkan prestasi yang lebih baik. Beliau juga menghimbau orang tua murid lebih mengawasi perkembangan anak anak supaya tidak ketergantungan dengan gedged saja dan lebih mengawasi pendidikan anak dirumah.

Bersama Pemenang juara 1 Lomba mewarnai

Kegiatan ini juga dihadiri dari Ketua DPD TMP Provinsi Kalimantan Selatan  M.Syaripuddin, SE, Sekretaris camat Kusan Hilir dan tokoh-tokoh seni di Kecamatan Kusan Hilir.

About Web Admin

Check Also

STAND EXPO 2023 PDI PERJUANGAN RAMAI DISERBU PENGUNJUNG

Ganjar Pranowo Calon Presiden RI 2024 saat mampir ke stand PDI Perjuangan Kalsel pada EXPO …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *